Pengaruh Return on Equity dan Asset terhadap Harga Saham yang di Moderasi oleh Nilai Perusahaan pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2020

Lola Ayu Prastica, LAP (2022) Pengaruh Return on Equity dan Asset terhadap Harga Saham yang di Moderasi oleh Nilai Perusahaan pada Perusahaan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2018-2020. Other thesis, Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan Lamongan.

[thumbnail of FULLTEXT_LOLA AYU PRASTICA_1801020971.pdf] Text
FULLTEXT_LOLA AYU PRASTICA_1801020971.pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy
[thumbnail of JURNAL_LOLA AYU PRASTICA_1801020971.pdf] Text
JURNAL_LOLA AYU PRASTICA_1801020971.pdf

Download (359kB)

Abstract

Indeks LQ 45 adalah nilai kapitalisasi pasar dari 45 saham dengan likuiditas tinggi yang diseleksi melalui beberapa kriteria pemilihan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh ROE terhadap harga saham pada perusahaan LQ 45 tahun 2018-2020, menganalisis pengaruh ROA terhadap harga saham pada perusahaan LQ 45 tahun 2018-2020, menganalisis pengaruh hubungan ROE terhadap harga saham yang dimoderasi oleh nilai perusahaan pada perusahaan LQ 45 tahun 2018-2020, menganalisis pengaruh hubungan ROA terhadap harga saham yang dimoderasi oleh nilai perusahaan pada perusahaan LQ 45 tahun 2018-2020. Jumlah sampel penelitian ini adalah 27 perusahaan dari 45 perusahaan sebagai populasi.
Penelitian ini menggunakan metode purposive sampling yaitu teknik pengambilan sampel dengan pertimbangan atau kriteria tertentu. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif, uji multikolinieritas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, uji normalitas data, uji parsial, uji moderated regression analysis dan uji koefisien determinasi. Hasil dari penelitian secara parsial (uji t) menyatakan bahwa ROE dan ROA berpengaruh positif signifikan terhadap harga saham, sedangkan nilai perusahaan yang diproksikan dengan PBV tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap harga saham. Dan hasil dari penelitian moderated regression analysis menyatakan bahwa variabel nilai perusahaan yang diproksikan dengan PBV dapat mempengaruhi hubungan ROE dan ROA terhadap harga saham.

Item Type: Thesis (Other)
Additional Information: AK1/22/013
Uncontrolled Keywords: Return On Equity, Return On Asset, Nilai Perusahaan
Subjects: Research > Social Sciences > Accounting
Research
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email dev@ahmaddahlan.ac.id
Date Deposited: 03 May 2023 08:12
Last Modified: 03 May 2023 08:12
URI: http://eprints.ahmaddahlan.ac.id/id/eprint/114

Actions (login required)

View Item
View Item