Pengaruh Leverage dan Financial Stability Terhadap Integritas Laporan Keuangan dengan Beneish M-Score Sebagai Variabel Moderasi (Studi pada manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efei Indonesia 2020-2022)

Sulis Firnanda Wahyuni, S (2024) Pengaruh Leverage dan Financial Stability Terhadap Integritas Laporan Keuangan dengan Beneish M-Score Sebagai Variabel Moderasi (Studi pada manufaktur yang terdaftar pada Bursa Efei Indonesia 2020-2022). Other thesis, Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan Lamongan.

[thumbnail of Artikel_Sulis Firnanda Wahyuni_2001021139.pdf] Text
Artikel_Sulis Firnanda Wahyuni_2001021139.pdf

Download (336kB)
[thumbnail of Fulltext_Sulis Firnanda Wahyuni_2001021139.pdf] Text
Fulltext_Sulis Firnanda Wahyuni_2001021139.pdf

Download (4MB)

Abstract

Pada era globalisasi saat ini, persaingan bisnis semakin ketat dan meningkat setiap tahunnya. Hal ini mendorong pihak manajemen untuk bekerja lebih efektif dan efisien dalam mencapai visi dan misi yang telah ditetapkan, sehingga tidak jarang melakukan praktek diluar kewajaran yaitu melakukan manipulasi laporan keuangan untuk menarik para investor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh leverage dan financial stability terhadap integritas laporan keuangan dengan Beneish M-Score sebagai variabel moderasi. Sampel yang diperoleh sebanyak 1.023 data sampel dari 159 perusahaan manufaktur selama tahun 2020-2022 yang dipilih menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data mengunakan uji statistik deskriptif, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas dan uji autokorelasi), uji regresi linier berganda, uji Moderating Regression Analysis (MRA), dan uji hipotesis (uji t dan uji koefisien determinasi) dengan program aplikasi SPSS 26.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa leverage dan Beneish M-Score tidak berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan, financial stability berpengaruh terhadap integritas laporan keuangan dan hasil penelitian menunjukkan Beneish M-Score tidak mampu memoderasi leverage, Beneish M-Score mampu memoderasi financial stability terhadap integritas laporan keuangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2020-2022.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: financial stability, integritas laporan keuangan dan Beneish M-Score.
Subjects: Research > Social Sciences > Accounting
Divisions: Fakultas Bisnis > Prodi Akuntansi
Depositing User: Unnamed user with email dev@ahmaddahlan.ac.id
Date Deposited: 10 Jul 2024 18:42
Last Modified: 10 Jul 2024 18:42
URI: http://eprints.ahmaddahlan.ac.id/id/eprint/159

Actions (login required)

View Item
View Item